Mendapatkan kekasih bisa datang dari manasaja, termasuk ketika bekerja. Untuk seorang selebriti bisa bertemu dengankekasih di lokasi syuting film dan TV, pertunjukkan dan video klip. Hubunganyang bersemi ditempat kerja itu sering disebut cinlok atau cinta lokasi.Berikut ini tujuh selebriti yang menjalin hubungan asmara karena cinlok.
1. RobertPattinson & Kristen Stewart
Kedua pasangan ini bertemu di lokasi syutingfilm Twilight pada 2008. Pasangan yang diceritakan menjadi sepasang kekasih difilm bertema vampir itu akhirnya benar-benar menjalani hubungan asmara di luarlokasi syuting.
2. Angelina Jolie& Brad Pitt
Pasangan yang cinlok di lokasi syuting film'Mr and Mrs Smith' itu akhirnya meresmikan hubungan mereka. Padahal ketika itu,Brad Pitt masih resmi menikah dengan Jennifer Aniston.
3. Jude Law &Sienna Miller
Pasangan ini bertemu di film 'Alfie' pada2004. Tapi hubungan mereka kini telah kandas.
4. Taylor Lautner& Taylor Swift
Seleb yang memiliki nama depan yang sama itubertemu ketika syuting film 'Valentine's Day'. Dari film tersebut keduanyadigosipkan menjalin hubungan asmara, namun hubungan mereka tidak berjalan lama.
5. Ben Affleck& Jennifer Garner
Pasangan ini bertemu pada 2002 saatmembintangi film yang sama, 'Daredevil'. Kini, pasangan seleb ini telah menikahdan memiliki dua anak perempuan.
6. NataliePortman & Benjamin Millepied
Saat membintangi film 'Black Swan' 2010 lalu,Natalie Portman dan Benjamin Millepied ternyata memiliki ketertarikan satu samalain. Kini pasangan itu telah bertunangan, bahkan mereka digosipkan telahmenikah diam-diam.
7. Katy Perry& Russell Brand
Pasangan yang baru saja bercerai itu jugabertemu di lokasi syuting. Pada 2009, pelantun 'Fireworks' itu ikut bermain difilm bergenre komedi berjudul 'Get Him To The Greek', di mana Russell menjadibintang utamanya.